Sering memakai Obat kumur untuk menjaga kebersihan mulut anda? Sepertinya anda perlu memperimbangkannya kembali.
Obat kumur memang mampu menjadi alternatif untuk membasmi kuman di mulut, akan tetapi kandungan alkohol yang tinggi justru dapat menimbulkan masalah baru seperti mulut kering dan sensitif.
Ingin mencoba alternatif dari alam? Cobalah menggantinya dengan jus lidah buaya.
Karena jus lidah buaya murni ternyata sangat efektif untuk mengurangi plak penyebab kuman tumbuh dalam mulut. Ramuan ini memiliki fungsi sama dengan Chlorhexidine atau obat antiseptik golongan anti mikroba.